-->

10 Cara Alami Menghilangkan Ketombe di Rambut Anda


       Memiliki masalah ketombe di rambut Anda tentu sangat menyiksa. Selain akan membuat kepala kita terasa tidak nyaman, ketombe juga akan membuat rambut kita semakin rusak.

Cara alami mengatasi masalah ketombe


Ketombe bisa di sebabakan oleh beberapa faktor. Kurangnya perawatan pada rambut  tentu menjadi sebab munculnya masalah ketombe pada rambut Anda.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan munculnya ketombe. Nah sebelum kita cari tahu solusinya, kita cari tau dulu yuk, apa saja sih yang menyebabkan munculnya ketombe di rambut Anda?

* Kulit kepala yang kering. Kulit kepala yang kering sering kali menyebabakan ketombe. Hal ini karena banyak kulit yang akhirnya rusak sehingga menimbulkan ketombe di rambut Anda. Jadi jaga kelembaban kulit rambut Anda agar tidak kering.

* Jarang keramas. Jarang keramas juga mampu menimbulkan ketombe di rambut Anda. Hal ini tentu karena kurangnya perhatian pada kondisi rambut Anda, jadi biasakan untuk rutin keramas, supaya kondisi rambut Anda tetap terjaga.

* Shampo yang tidak cocok. Terkadang prodak perawatan rambut yang tidak cocok dengan kulit kepala Anda juga dapat menimbulkan ketombe. Jadi pilihlah produk yang cocok, supaya tidak menambah kerusakan pada rambut Anda.

*Jamur malassezcia. Jamur ini juga bisa menyebabkan munculnya ketombe di rambut Anda, biasanya jamur ini muncul karena Anda kurang menjaga kebersihan pada rambut Anda, jadi usahakan untuk tetap menjaga kebersihan rambut Anda.

* Kulit iritasi. Iritasi pada kulit kepala juga dapat menyebabkan munculnya ketombe di rambut Anda, iritasi bisa terjadi karena produk perawatan yang tidak cocok atau karena anda terlalu sering menggaruk kulit kepala Anda.

Setelah kita mengetahui penyebab ketombe di rambut Anda, sekarang kita ulas cara untuk menghilangkan ketombe di rambut Anda.

*Cara mengatasi masalah ketombe di rambut ada*

1. Menggunakan daun lidah buaya. Daun lidah buaya memiliki banyak manfaatnya, selain bisa membuat kulit Anda tetap cantik, daun lidah buaya juga bisa kita gunakan untuk mengatasi masalah ketombe di rambut Anda. Caranya cukup belah daun lidah buaya, kemudian kita ambil gelnya, dan oleskan ke kulit rambut Anda, diamkan selama 15 menit, kemudian bersihkan rambut Anda dengan cara berkeramas.

2. Minyak kemiri. Selain bisa membuat rambut Anda tetap hitam berkilau, minyak kemiri juga bisa Anda gunakan untuk mengatasi masalah ketombe di rambut anda. Cara menggunakannya cukup oleskan rambut kemiri ke kulit kepala Anda, diamkan selama 20 menit, kemudain bersihkan dengan cara berkeramas.

3. Minyak kelapa. Minyak kelapa juga bisa di manfaatkan untuk mengatasi ketombe Anda. Cara penggunanya cukup oleskan ke kulit kepala Anda, stelah itu pijat selama 10 menit, kemudian bersihkan dengan cara berkeramas.

4. Minyak zaitun. Minyak zaitun juga bisa di gunakan untuk mengatasi masalah ketombe Anda. Rasanya yang hangat akan membuat kita nyaman memakainya. Caranya cukup oleskan ke kulit kepala Anda, kemudian pijat selama 15 menit, setelah itu bersihkan dengan cara berkeramas.

5. Menggunakan shampo anti ketombe. Banyak sekali merk shampo yang bisa Anda gunakan untuk meghilangkan ketombe di rambut Anda. Pilihlah shampo yang benar-benar cocok dengan Anda, supaya tidak menimbulkan kerusakan yang di akibatkan oleh produk yang Anda pakai.

6. Buah lemon. Buah yang satu ini memang kaya sekali akan manfaatnya. Buah yang memang bisa kita gunakan untuk perawatan kulit juga bisa kita gunakan untuk mengatasi ketombe di rambut Anda. Cara penggunaan pun mudah, tinggal kita belah buah lemon tersebut, kemudian kita peras, dan air perasaan terebut Kita oleskan ke kulit rambut Anda. Diamkan selama 15 menit, kemudian bersihkan dengan cara berkeramas.

7. Daun sirsak. Selain buahnya yang enak di makan, daun buah sirsak juga bisa kita manfaatkan untuk mengatasi ketombe Lo. Kandungan pada daun sirsak ini mampu membuat ketombe hilang dengan cepat. Cara penggunanya cukup tumbuk 5 lebar daun sirsak hingga halus, setelah halus, gunakan tumbukan daun sirsak sebagai masker di kulit kepala Anda. Diamkan selama 10 menit, kemudian bersihkan dengan cara berkeramas.

8. Garam meja. Bumbu dapur yang satu ini memang terasa asin, tapi garam juga bisa kita manfaatkan untuk menghilangkan ketombe di rambut kita Lo. Cara penggunaan, cukup larutkan 2 sendok garam dengan air panas, setelah garam tersebut mencair tunggu hingga air tersebut berkurang suhu panasnya. Setelah itu oleskan air garam tersebut ke kulit kepala anda, pijit selam 10 menit, kemudian bersihkan dengan cara berkeramas.

9. Cuka. Cuka juga bisa kita gunakan untuk mengatasi ketombe di rambut Anda. Caranya cukup oleskan ke kulit Anda hingga merata, diamkan selama 15 menit, kemudian bersihkan dengan cara berkeramas.

10. Jeruk nipis. Buah ini memang banyak sekali manfaatnya, selain bisa di gunakan untuk menjaga kesehatan, buah ini juga bisa kita gunakan untuk menghilangkan ketombe Lo. Caranya cukup belah buah jeruk nipis menjadi 2 bagian, kemudian peras buah tersebut, lalu kita oleskan air perasan tadi ke kulit dan rambut kita, diamkan selama 15 menit, kemudian bersihkan dengan cara berkeramas.

Nah, itu tadi beberapa cara yang bisa Anda gunakan untuk menghilangkan ketombe di rambut Anda.

Rawatlah rambut Anda secara rutin dan benar. Gunakan produk perawatan rambut yang cocok dengan kulit kepala Anda, supaya anda terbebas dari ketombe dan masalah rambut yang lainya.

Biasakan untuk menjaga dan merawat rambut Anda, karena rambut yang cantik itu rambut yang bebas dari ketombe. Semoga dengan membaca tips yang saya share, masalah ketombe di rambut Anda cepat terselesaikan.  Bye-bye



Related Posts

1 comment

  1. ayo segera bergabung dengan saya di D3W4PK
    hanya dengan minimal deposit 10.000 kalian bisa menangkan uang jutaan rupiah
    ditunggu apa lagi ayo segera bergabung, dan di coba keberuntungannya
    untuk info lebih jelas silahkan di add Whatshapp : +8558778142
    terimakasih ya waktunya ^.^

    ReplyDelete

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter